Polsek Krembangan Gencar Lakukan Patroli Lalu lintas di Jalan Dupak Rukun untuk Antisipasi Kepadatan Kendaraan dan Laka Lantas

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polsek Krembangan , Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Polda Jawa Timur terus meningkatkan patroli lalu lintas di Jalan Dupak Rukun sebagai langkah antisipatif untuk mengatasi potensi kepadatan kendaraan dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas pada hari Minggu, 3 Desember 2023.

Personil Krembangan 12.02 yang bertugas di lokasi menjelaskan bahwa kegiatan patroli lalu lintas ini dilaksanakan guna memberikan pengawasan dan pengaturan terhadap arus kendaraan di Jalan Dupak Rukun. "Kami berkomitmen untuk menjaga kelancaran lalu lintas dan mencegah kecelakaan dengan melakukan patroli rutin di titik-titik rawan," ungkapnya.

Petugas Polsek Krembangan terlihat melakukan pengaturan lalu lintas, memberikan himbauan kepada pengendara, dan memastikan ketaatan terhadap peraturan berlalu lintas. Dengan kehadiran mereka, diharapkan kepadatan kendaraan dapat dihindari dan tingkat kecelakaan lalu lintas dapat ditekan.

"Situasi di Jalan Dupak Rukun saat ini terpantau aman dan terkendali. Kami mengimbau kepada pengguna jalan untuk selalu mentaati aturan lalu lintas, menggunakan helm, dan memperhatikan rambu-rambu serta marka jalan demi keselamatan bersama," tambah personil Krembangan 12.02.

Masyarakat dan pengendara yang melintas di Jalan Dupak Rukun memberikan apresiasi terhadap upaya Polsek Krembangan dalam menjaga ketertiban lalu lintas. Keberadaan petugas di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan serta mencegah potensi kecelakaan lalu lintas. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal