Babinkamtibmas Krembangan Utara Titip Pesan Jaga Kerukunan & Waspada Hoax

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Pesan waspada hoax disampaikan Aiptu M Yasin, Babinkamtibmas Krembangan Utara, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada ibu-ibu warga Dapuan yang sedang berkumpul di sebuah warung lesehan, Rabu sore, 14 Nopember 2018.

Aiptu M Yasin berpesan agar ibu-ibu tidak mudah terhasut oleh berita-berita negatif di media sosial, seperti halnya berita penculikan anak untuk diambil organ tubuhnya.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Untuk itu, ibu-ibu diminta agar melakukan cek dan ricek sebelum meyakini bahwa berita yang muncul tersebut adalah benar adanya. .

Sebab, banyak sekali beredar berita negatif di media sosial belakangan ini, yang ternyata adalah hoax.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Berita tersebut sengaja disebarkan oleh orang-orang maupun kelompok yang ingin mengacaukan situasi menjelang pelaksanaan Pemilu 2019.

Selain itu Aiptu M Yasin juga menyampaikan pesan agar ibu-ibu  ikut mendukung terlaksananya Pemilu 2019 yang aman dan damai, dengan selalu menjaga kerukunan meski berbeda pilihan dan pandangan politik.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

Diungkapkan Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, pesan-pesan positif akan selalu disampaikan para Babinkamtibmas, sebagai upaya menciptakan suasana yang aman dan kondusif hingga terlaksananya Pemilu 2019.

“Sudah menjadi komitmen kami untuk mewujudkan Pemilu 2019 yang aman dan damai. Untuk itu, himbauan dan pesan positif yang berkaitan dengan pelaksanaan Pemilu damai terus kami sampaikan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal