Seputarperak.com- Peringatan Maulid Nabi digelar ibu-ibu kader PKK di kantor Kelurahan Sidotopo, Jumat sore, 16 Nopember 2018.
Acara yang dilangsungkan secara sederhana ini dihadiri seorang ustadzah dan juga Aiptu Muhadi Syukur, Babinkamtibmas Sidotopo, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Sebelum tauziah yang dibawakan seorang ustadzah, Aiptu Muhadi Syukur sempat memberikan sedikit pesan-pesan positif kepada para kader PKK.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Mereka dihimbau untuk waspada terhadap maraknya berita bohong alias hoax di media sosial, dan tidak ikut-ikutan menyebarkan berita yang belum pasti kebenarannya, karena ini dapat membuat ibu-ibu PKK bisa terjerat hukum karena melanggar undang-undang ITE.
Diungkapkan Kapolsek Semampir, Kompol Naufil, pesan waspada hoax terus disuarakan oleh para personilnya dengan tujuan memberikan pemahaman mengenai dampak hukum orang yang menyebar berita bohong.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Karena memang belum banyak masyarakat yang mengetahui bahwa menyebar berita bohong dapat dijerat hukum, maka dari itu kami merasa wajib memberitahu dan menyosialisasikan undang-undang ITE. Ini semua kami lakukan di setiap ada kesempatan,” terangnya. (hum)
Editor : Redaksi