Personil Bhabinkamtibmas Polsek Krembangan Laksanakan Sambang ke Warga

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Personil Bhabinkamtibmas Perak Barat, Polsek Krembangan, melaksanakan giat sambang ke warga Bapak Salim dan Bapak Abdul Waori di lingkungan Kelurahan Perak Barat pada hari Rabu, 15 Januari 2025. Dalam kegiatan tersebut, petugas menitipkan pesan Harkamtibmas kepada warga agar selalu waspada dan memperhatikan keamanan lingkungan.

Petugas mengimbau agar masyarakat tetap menjaga keharmonisan antarsesama warga, meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan, serta melaporkan hal-hal mencurigakan kepada pihak berwenang. Sambang ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat sekaligus mendukung terciptanya situasi yang aman, damai, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Krembangan.

Baca Juga: Bhabinkamtibmas Perak Barat Sambang Kelompok Tani Colombo Garden Dukung Program Ketahanan Pangan

Dari hasil giat tersebut, situasi di lingkungan setempat terpantau aman terkendali tanpa adanya indikasi kerawanan. (hum)

Baca Juga: Personil Samapta Polsek Krembangan Laksanakan Patroli dan Pengecekan Debit Air di Solotigo

Editor : Humas Polres

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal