Seputarperak.com- Kunjungan dalam rangka patroli wilayah dilakukan Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal ) Kedinding, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak ke SMPN 15, Jalan H.M. Noer, Jumat, 23 Nopember 2018.
Dalam kesempatan itu, Aiptu Lagiman menemui beberapa siswi SMPN 15 yang akan pulang dan sedang menunggu angkutan umum.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Aiptu Lagiman berpesan supaya mereka lekas pulang dan tidak keluyuran, apalagi melakukan hal-hal negatif.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Mereka juga dihimbau agar selalu menjaga kerukunan antar teman, serta tidak mudah percaya dengan orang-orang yang baru dikenal guna menghindari tindak kriminalitas.
Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pesan-pesan positif rutin disampaikan para Babinkamtibmas, sebagai bagian dari tugas mereka selaku pembina masyarakat.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Tidak hanya kepada anak-anak sekolah. Para Babinkamtibmas juga selalu menyampaikan pesan-pesan positif kepada siapa saja setiap kali mereka sambang ke lingkungan,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi