Bhabinkamtibmas Wonokusumo Laksanakan Sambang Dialogis Bersama Ketua RW untuk Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas Lingkungan

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com – Senin, 19 Januari 2026 Bhabinkamtibmas Kelurahan Wonokusumo, Polsek Semampir, Briptu Aljabar melaksanakan kegiatan sambang dan dialogis dengan tokoh masyarakat setempat sebagai upaya mempererat komunikasi serta memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kegiatan sambang tersebut dilaksanakan di Jalan Tenggumung Karya Lor, Kelurahan Wonokusumo, dengan menyasar Ketua RW 09 Bapak Saiful dan Ketua RW 11 Bapak Muniri.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak para ketua RW untuk bersama-sama berperan aktif menjaga keamanan lingkungan Wonokusumo agar tetap aman dan kondusif. Briptu Aljabar menekankan pentingnya kepedulian bersama antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam mencegah berbagai potensi gangguan kamtibmas yang dapat meresahkan warga.

Baca Juga: Pengamanan Terpadu Patroli Kamtibmas Polsek Semampir di Terminal Bus Ampel untuk Cegah Parkir Liar dan Kejahatan Jalanan

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menghimbau kepada para ketua RW agar meneruskan pesan kepada warga, khususnya para orang tua, untuk lebih mengawasi aktivitas anak-anaknya. Masyarakat diimbau agar membatasi anak-anak tidak keluar rumah di atas jam malam guna menghindari perbuatan negatif yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain. Langkah ini diharapkan dapat menekan potensi kenakalan remaja dan menjaga situasi lingkungan tetap kondusif.

Baca Juga: Sambang Warga oleh Bhabinkamtibmas Ujung Polsek Semampir untuk Memperkuat Kerukunan, Kepedulian Sosial, dan Keamanan Lingkungan

Tidak hanya itu, dalam dialog tersebut Bhabinkamtibmas turut mengingatkan warga agar selalu waspada terhadap tindak pidana pencurian kendaraan bermotor. Warga dihimbau untuk menerapkan langkah pencegahan dengan memasang kunci ganda pada kendaraan bermotor, khususnya pada bagian cakram, sebagai upaya memperkecil peluang terjadinya aksi curanmor di lingkungan permukiman.

Baca Juga: Patroli Kamtibmas Polsek Semampir di Terminal Wisata Religi Makam Sunan Ampel untuk Menjaga Keamanan Peziarah dan Ketertiban Lingkungan

Selama kegiatan sambang dan dialogis berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif. Kegiatan ini mendapat respon positif dari para ketua RW sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap upaya Polri dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat yang berkelanjutan di wilayah Kelurahan Wonokusumo. (hum)
 
 
 

Editor : Humas Polres

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal