Seputarperak.com- Patroli rutin dilakukan personil Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama sekuriti Pelindo di terminal Gapura Surya Nusantara (GSN), Selasa pagi, 4 Desember 2018.
Dalam patroli ini personil Satsabhara menyampaikan pesan-pesan keamanan kepada para calon penumpang kapal.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli di Toko Emas, Sampaikan Waspada Pencurian
Mereka dihimbau untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap kemungkinan terjadinya tindak kriminalitas dan premanisme.
Saat itu para calon penumpang diminta menjaga barang-barang berharganya, terutama dompet, agar tidak menjadi sasaran pencurian.
Baca Juga: Polsek Krembangan Gelar Patroli di Mini Market, Sampaikan Himbauan Waspada Pencurian
Selain itu mereka juga dihimbau tidak menggunakan perhiasan yang terlalu mencolok, yang dapat mengundang perhatian para pelaku kejahatan.
Menurut Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Heru Purwandi, SH, patroli di terminal GSN ini rutin dilakukan setiap hari, sebagai bagian dari upaya pengamanan wilayah.
“Patroli ini kami tujukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas, terutama 3 C (Curat, Curas dan Curanmor) yang berpotensi terjadi pada calon penumpang kapal,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi