Seputarperak.com- Pengamanan kebaktian rutin di Gereja GSPID di Jalan Dupak Bangunrejo, dilakukan personil Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Minggu pagi, 9 Desember 2018.
Kegiatan pengamanan ini dilaksanakan dua personil Polsek Krembangan, masing-masing Aiptu IGW Wisnu dan Brigadir M Riswan.
Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi
Kebaktian yang dimulai pada pukul 09.00 ini, dihadiri sekitar 100 orang jemaat dan dipimpin Pendeta Bapak Pieter Christop Sanumaha, S.Th, dengan membawakan tema khotbah, ‘Berakar, Tumbuh dan Berbuah’.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Saat itu para jemaat melaksanakan kebaktian dengan tertib dan khusyuk sampai akhir, lalu meninggalkan lokasi satu persatu.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, pengamanan gereja ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan terhadap umat beragama, khususnya umat nasrani.
Baca Juga: Polsek Asemrowo Gelar Pengamanan Kebaktian Minggu di GKI Siloam & Gereja Mess Panen Raya
“Setiap ada kebaktian di gereja di wilayah hukum Polsek Krembangan, kami pasti melakukan pengamanan. Termasuk kebaktian rutin di Hari Minggu,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi