Seputarperak.com- Upacara purna bhakti sekaligus pelepasan anggota pensiun digelar Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Senin pagi, 17 Desember 2018.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Upacara Purna Bhakti & Penganugerahan Pangkat Pengabdian
Acara yang berlangsung di lapangan apel ini, dikhususkan untuk AKP Kusbudiono, SH, yang terakhir menjabat sebagai Wakapolsek Asemrowo.
Upacara yang dihadiri seluruh pejabat utama (PJU) dan para Kapolsek jajaran ini dimulai pada pukul 08.00, dipimpin oleh Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Achmad Faisol Amir, S.I.K, Msi, selaku inspektur upacara.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian & Purna Bhakti
Dalam sambutannya, Wakapolres menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada AKP Kusbudiono yang telah mengabdikan dirinya sebagai anggota Polri.
“Selama bertugas, AKP Kusbudiono melaksanakan semua tugasnya dengan baik dan berdedikasi tinggi. Untuk itu, saya secara pribadi maupun mewakili institusi, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Semoga masa pensiun ini bisa dihabiskan dengan penuh kebahagiaan bersama keluarga,” ujar Wakapolres.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Upacara Purna Bhakti 2 Perwira
Saat itu AKP Kusbudiono mendapat cinderamata dari Wakapolres sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasanya, terutama selama mengabdi sebagai personil Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan Polsek jajaran.
Dia juga mendapatkan hadiah kue ulang tahun untuk memperingati genap usianya yang ke 58.
Seperti biasa, acara ini juga diikuti tradisi pedang pora, dilanjutkan iring-iringan mengantar AKP Kusbudiono yang didampingi istri, meninggalkan lokasi Mapolres. (hum)
Editor : Redaksi