Seputarperak.com- Patroli rutin digelar Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak di kantor Bank Mandiri Jalan Perak Timur, Selasa, 22 Januari 2019.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mengantisipasi tindak kriminalitas, khususnya 3C (Curat, Curas dan Curanmor).
Baca Juga: Anggota Satsabhara Polres Tanjung Perak Bagikan Masker Gratis Kepada Pengunjung Pelabuhan GSN
Saat itu kepada petugas sekuriti, personil Satsabhara berpesan agar meningkatkan kewaspadaan, mengingat tindak kriminalitas 3C yang semakin marak dimana-mana.
Baca Juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Perbankan, Antisipasi Kriminalitas 3C
Personil Satsabhara juga menghimbau agar petugas sekuriti tidak segan-segan meminta bantuan ke Polres Pelabuhan Tanjung Perak, jika ada nasabah yang memerlukan pengawalan karena membawa uang dalam jumlah besar.
Diungkapkan Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Heru Purwandi, SH, kegiatan patroli dilaksanakan rutin setiap hari di seluruh wilayah.
Baca Juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Bareng Sekuriti Pelindo di Pasar Ujung, Sampaikan Pesan 3M
“Tidak hanya di kantor bank. Kami juga rutin melakukan patroli di pemukiman, mini market dan obyek-obyek vital,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi