Seputarperak.com- Pesan tingkatkan kamtibmas disampaikan Bripka Busaryanto, Babinkamtibmas Dupak, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada warga Bangunsari Selatan.
Pesan ini disampaikan Bripka Busaryanto, saat melaksankaan kunjungan kewilayahan di Bangunsari Selatan, Selasa malam, 12 Pebruari 2019.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Saat itu kepada warga yang melaksanakan siskamling, disampaikan himbauan agar lebih waspada, mengingat semakin maraknya tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor) di pemukiman.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Kepada warga, Bripka Busaryanto juga menekankan agar berhati-hati terhadap orang yang tidak dikenal.
Diungkapkan Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, pesan tingkatkan kamtibmas terus disampaikan kepada warga yang menggelar siskamling, untuk mencegah hal-hal negatif, terutama tindak kriminalitas 3C.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Bukan hanya mengantisipasi tindak kriminalitas 3C saja, tapi juga mengantisipasi kemungkinan aksi teror pembakaran kendaraan bermotor yang sedang marak terjadi di Jawa Tengah,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi