Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan petugas SPKT Polres Pelabuhan Tanjung Perak di kantor Kelurahan Ampel, Sabtu pagi, 16 Pebruari 2019.
Kedatangan anggota SPKT ini, diantaranya Bripda Dewi, khusus untuk menyosialisasikan adanya program SPKT door to door dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca Juga: Polres Pelabuhan Tanjung Perak Terus Sosialisasikan SPKT Door To Door Ke Kampung-Kampung
Saat itu kedatangan anggota SPKT ini dikawal Aiptu Achmad Faruk, Babinkamtibmas Ampel, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Mereka menyampaikan kepada masyarakat yang ada di kantor kelurahan, tentang adanya program sengaja dibuat untuk memberikan pelayanan pembuatan laporan dari rumah.
Baca Juga: Polsek Krembangan Gencar Sosialisasi SPKT Door To Door Lewat Para Babinkamtibmas
Dengan adanya program ini, masyarakat tidak perlu lagi kelur rumah. Mereka cukup menelepon 081918600000, maka petugas SPKT door to door akan datang dan membuatkan laporan dari rumah.
Menurut Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Achmad Faisol Amir, S.I.K, Msi, ke depan Polres Pelabuhan Tanjung Perak juga akan membuat terobosan-terobosan lain untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Baca Juga: Personil Polres Tanjung Perak Sosialisasikan SPKT Door To Door Ke Warga Pemukiman Jalan Pesapen
“Sebagaimana tugas kami sebagai pelayan masyarakat. Segala hal yang berhubungan dengan pelayanan akan terus kami tingkatkan,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi