Cegah Tindak Kriminalitas 3C, Polsek Kenjeran Rajin Sampaikan Pesan Kamtibmas

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Untuk menekan tindak kriminalitas, khususnya 3C (Curat, Curas dan Curanmor), Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rajin menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga di kampung-kampung.

Salah satunya seperti yang dilakukan Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak saat mengunjungi warga RW 12, Rabu, 20 Pebruari 2019.

Baca Juga: Kapolres Menghimbau Masyarakat Yang Lewat Akses Tol Suramadu Kooperatif Menjalani Pemeriksaan Petugas di Pos Penyekatan

Saat itu kepada warga, diantaranya Bapak Heru dan Bapak Yonarus, dihimbau supaya waspada terhadap orang-orang yang tidak dikenal.

Baca Juga: Personil Polsek Semampir Sampaikan Himbauan Ketertiban & Cegah Curanmor Kepada Petugas Parkir

Mereka juga dihimbau memasang pengaman tambahan pada sepeda motornya, seperti gembok ataupun alarm, agar terhindar dari aksi Curanmor.

Diterangkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pesan waspada 3C rajin disampaikan kepada masyarakat sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan wilayah.

Baca Juga: Sambang Juru Parkir, Panit Binmas Polsek Semampir Sampaikan Himbauan Ketertiban & Waspada Curanmor

“Pesan ini disampaikan para Babinkamtibmas setiap kali mereka melakukan sambang ke kampung-kampung,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal