Seputarperak.com- Pesan-pesan kamtibmas rajin disampaikan Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada masyarakat. Kegiatan ini dilakukan para Babinkamtibmas setiap kali melakukan kunjungan di kantor-kantor kelurahan.
Salah satunya seperti yang dilakukan Aiptu Hari Kurniawan, babinkamtibmas Wonokusumo, Polsek Semampir, saat menemui beberapa warga di kantor kelurahan, Sabtu pagi, 23 Pebruari 2019.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur, Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Petugas Keamanan Pemukiman
Aiptu Hari Kurniawan menyampaikan pesan, agar warga selalu waspada dan berhati-hati, terhadap kemungkinan terjadinya tindak kriminalitas di lingkungannya.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Sambang Pos Kamling, Sampaikan Pesan Kamtibmas
Warga yang ditemui, diantaranya Bapak Muniri yang menjabat ketua RW 11, dihimbau agar memasang pengaman tambahan seperti gembok untuk sepeda motor saat diparkir di luar rumah, supaya terhindar dari Curanmor. .
Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, melalui pesan-pesan kamtibmas yang disampaikan ini, pihaknya berupaya mengajak masyarakat untuk selalu berhati-hati menjaga keamanan barang-barang berharganya.
Baca Juga: Panit Sabhara Polsek Semampir Sampaikan Pesan Waspada Curanmor Kepada Petugas Parkir
“Dengan semua masyarakat waspada, maka tindak kriminalitas dapat dicegah. Inilah alasannya, mengapa kami rajin menyampaikan pesan-pesan kamtibmas,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi