Seputarperak.com- Ajakan untuk menyukseskan Pemilu terus disampaikan Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada masayrakat melalui para Babinkamtibmas.
Diantaranya seperti yang dilakukan Aiptu Choifin, Babinkamtibmas Kenjeran, Polsek Kenjeran, saat menemui anggota Linmas di kantor kelurahan, Senin, 25 Pebruari 2019.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Saat itu kepada anggota Linmas dihimbau agar ikut menyukseskan Pemilu dengan datang ke TPS pada tanggal 17 April 2019 dan menggunakan hak pilihnya. Baik dalam Pemilu Presiden (Pilpres) maupun Pemilu Legislatif (Pileg).
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Mereka juga dihimbau ikut menyosialisasikan kepada masyarakat di lingkungannya, agar selalu menjaga kerukunan, dengan tidak saling bermusuhan karena berbeda pandangan politik.
Diterangkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, setiap kali melakukan kunjungan ke lingkungannya, para Babinkamtibmas selalu berupaya merangkul semua pihak untuk ikut menjaga kesuksesan Pemilu.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Ini sudah menjadi kewajiba kami. Berbagai upaya akan terus kami lakukan agar Pemilu berjalan sukses, aman dan damai,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi