Seputarperak.com- Kegiatan patroli malam rutin dilaksanakan Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk menjaga keamanan di wilayahnya.
Setiap hari patroli ini dilakukan di tempat-tempat yang berpotensi menjadi sasaran tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).
Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli di Toko Emas, Sampaikan Waspada Pencurian
Diantaranya seperti yang dilakukan di mini market Indomart yang buka 24 jam di Jalan Waspada, Selasa malam, 5 Maret 2019.
Patroli ini dilaksanakan personil gabungan dari Unit Lantas, Unit Sabhara dan Unit Reskrim.
Baca Juga: Polsek Krembangan Gelar Patroli di Mini Market, Sampaikan Himbauan Waspada Pencurian
Selain melakukan pemantauan situasi kamtibmas di sekeliling mini market, himbauan juga disampaikan kepada para pegawai setempat.
Saat itu para pegawai diminta selalu waspada terhadap setiap pengunjung, karena tidak menutup kemungkinan ada diantaranya yang berniat melakukan tindak kriminalitas 3C.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, patroli malam terus dilakukan setiap hari di berbagai tempat. Seperti pemukiman, perbankan, pertokoan dan lain-lain.
“Setiap kali melaksanakan kegiatan patroli, kami juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi