Seputarperak.com- Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 72, Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak memberikan kesempatan kepada masyarakat sekitar, untuk menitipkan kendaraan bermotornya.
Di spanduk yang dipajang sejak Senin, 11 Juni 2018 di depan pagar Mako Polsek Asemrowo, tertulis bahwa Polsek Asemrowo perduli lingkungan.
Salah satu wujud kepedulian itu adalah memberikan kesempatan kepada masyarakat yang mau menitipkan kendaraan bermotornya, khususnya roda dua.
Kapolsek Asemrowo, Kompol Faisol Amir saat ditanya mengenai parkir gratis ini mengakui, bahwa pihaknya tidak akan memungut biaya sepeserpun.
“Sebaliknya, kami akan menjaga kendaraan roda dua milik warga yang dititipkan dengan baik,” terangnya.
Kompol Faisol memastikan, warga yang menitipkan kendaraannya ke Polsek Asemrowo bisa tenang dalam menjalankan kegiatan mudik, tanpa sedikitpun khawatir kendaraan bermotornya hilang.
“Percayakan kepada kami, dan kami akan menjaga kendaraan warga dengan baik,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi