Seputarperak.com- Patroli dilakukan personil Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak di pemukiman Jalan Ikan Sepat, Kamis malam, 14 Maret 2019.
Kegiatan ini selain diisi dengan memantau situasi keamanan dan ketertiban di sekeliling pemukiman, personil Satsabhara juga meyampaikan pesan-pesan waspada 3C (Curat, Curas dan Curanmor).
Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Antisipasi Kriminalitas 3C
Kepada warga, termasuk petugas sekuriti, disampaikan himbauan untuk selalu berhati-hati terhadap orang-orang yang tidak dikenal.
Baca Juga: Sambang SPBU di Malam Hari, Polsek Pabean Cantikan Gelar Patroli Antisipasi 3C
Mereka dihimbau agar rutin melakukan kontrol keliling setiap satu jam sekali, guna memastikan situasi lingkungannya tetap aman dan kondusif.
Menurut Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Heru Purwandi, SH, kegiatan patroli pemukiman dilakukan, mengingat maraknya kasus kriminalitas 3C yang terjadi di pemukiman.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Patroli Malam di Kantor Bank, Titip Pesan Waspada Orang Tak Dikenal
“Ini adalah salah satu upaya kami untuk menekan kriminalitas 3C. Setiap hari patroli terus kami lakukan di pemukiman,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi