Seputarperak.com- Himbauan dukung Pemilu damai disampaikan Aiptu Tri Suhartono, Babinkamtibmas Sidotopo Wetan, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada ibu-ibu PKK RT 04 RW 13, Selasa, 2 April 2019.
Aiptu Tri menyampaikan kepada ibu-ibu PKK agar tidak saling bermusuhan karena perbedaan pandangan politik.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Mereka juga dihimbau untuk tidak terhasut berita-berita negatif di media sosial, terutama yang berkaitan dengan politik, karena banyak diantaranya merupakan berita bohong alias hoax, yang sengaja dibuat sebagai bentuk kampanye hitam.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Selain itu, ibu-ibu PKK juga diharapkan ikut mengingatkan warga lainnya, untuk tidak lupa datang ke TPS pada tanggal 17 April 2019, buat menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu.
Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pesan jaga kerukunan ini akan terus disampaikan kepada masyarakat agar Pemilu benar-benar berjalan aman, damai dan kondusif.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Setiap kali melakukan kunjungan ke masyarakat, para Babinkamtibmas tidak pernah lupa untuk menyampaikan pesan jaga kerukunan,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi