Seputarperak.com- Ditengah kegiatan pengamanan Pemilu, Kasat Reskoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP M Yasin, mengingatkan para personilnya agar tidak melupakan tugas inti mereka dalam urusan penyelidikan kasus narkoba.
Arahan ini disampaikan Aiptu M Yasin, Senin sore, 22 April 2019 di depan ruang Reskoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca Juga: Pasangan Kekasih, Pengedar Sabu Jaringan Malaysia Diringkus Polda Jatim
Saat itu Kasat menyampaikan agar para personil tetap menjalankan tugas inti mereka disamping melakukan pengamanan Pemilu.
Baca Juga: Ditresnarkoba Polda Jatim, Bongkar Sindikat Peredaran Narkoba Jaringan Internasional
Termasuk tugas-tugas yang meliputi pengembangan kasus, penyidikan sampai penangkapan terduga penyalahgunaan narkoba.
Menurut AKP M Yasin, arahan ini disampaikan untuk mencegah para personilnya melalaikan tugas pokok mereka sebagai anggota Reskoba.
Baca Juga: Satresnarkoba Polrestabes Surabaya Berhasil Gagalkan Peredaran 13,4 Kilogram Sabu
“Tugas pengamanan cukup menyita perhatian. Tapi ini bukan berarti para personil melupakan tugas pokok mereka. Karena itulah saya selaku Kasat Reskoba mengingatkan. Jangan sampai tugas inti mereka lalaikan,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi