Polsek Asemrowo Cangkrukan Bersama Jamaah Masjid Al Hidayah

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar acara Cangkrukan Ramadhan di Masjid Al Hidayah RT 09 RW 01, Kelurahan Asemrowo, Kamis sore, 9 Mei 2019.

Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 16.00 ini dipimpin Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Asemrowo bersama Aiptu Muchson, Babinkamtibmas Genting Kalianak.

Baca Juga: Polsek Asemrowo Sampaikan Pesan Waspada Hoax & 3C di Cangkrukan Ramadhan

Saat itu sekitar 30 jamaah masjid ikut hadir, termasuk takmir masjid Ustad Sofyan Jalil dan ketua RT  09 RW 01 Ibu Suharti.

Hadir pula santri dan santriwati TPQ Al Hidayah, untuk mengikuti kegiatan Cangkrukan Ramadhan ini.

Dalam kesempatan itu, Ipda Eko Mustaghfirin menyampaikan pesan-pesan positif kepada para jamaah. Diantaranya mereka dihimbau untuk saling hidup rukun, karena dengan kerukunan segala persoalan lebih mudah diselesaikan.

Para jamaah juga dihimbau mewaspadai 3C (Curat, Curas dan Curanmor) mengingat seperti tahun-tahun sebelumnya, aksi kriminalitas ini semakin marak selama Ramadhan hingga Lebaran.

Baca Juga: Gelar Cangkrukan Ramadhan, Polsek Pabean Cantikan Sosialisasi SPKT Door To Door

Warga juga diminta mewaspadai maraknya berita bohong alias hoax yang beredar di media sosial belakangan ini. Baik yang berkaitan dengan Pemilu maupun SARA (Suku, Agama, Ras dan Adat).

Selain itu Ipda Eko juga menyampaikan tentang program SPKT door to door yang dibuat Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk memudahkan masyarakat dalam membuat laporan kehilangan dokumen seperti KTP, KK dan akte kelahiran.

Baca Juga: Kanit Reskrim Polsek Krembangan Sampaikan Pesan Waspada 3C di Acara Cangkrukan

Dengan adanya program ini masyarakat tidak perlu lagi repot datang ke Polsek Asemrowo atau ke Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Mereka cukup menghubungi layanan SPKT door to door di nomor 081918600000 dan nantinya petugas akan datang sendiri ke rumah untuk membuatkan laporan kehilangan dokumen yang diperlukan.

Diungkapkan Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, acara cangkrukan ini dilaksanakan rutin setiap hari menjelang berbuka puasa.

“Tujuan dari cangkrukan ini adalah untuk dekat dengan masyarakat, sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas selama Ramadhan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal