Seputarperak.com- Pergantian personil piket penjagaan PPK Semampir kembali dilaksanakan Jumat malam, 24 Mei 2019, pukul 20.00.
Pergantian personil kali ini diawali dengan apel yang dipimpin Ipda Fathor Arifin, Panit Sabhara Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca Juga: Polsek Asemrowo Kontrol PPK, Pantau Keamanan Logistik Pilwali
Saat itu pengamanan dilakukan personil Polsek Semampir bersama anggota TNI dan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar).
Tidak ketinggalan, hadir pula anggota Linmas sebagai bagian dari personil pengamanan PPK.
Baca Juga: Polsek Semampir Lakukan Patroli Malam di PPK, Pantau Keamanan Logistik Pilwali
Seusai apel para personil segera melaksanakan tugas penjagaan dibeberapa titik yang telah ditetapkan.
Sebagian bersama Ipda Fathor Arifin yang bertindak selaku Padal (perwira pengendali), melakukan pengecekan ruang penyimpanan barang-barang inventaris Pemilu, untuk memastikan semuanya tetap aman.
Baca Juga: Panit Binmas Polsek Asemrowo Gelar Patroli PPK di Malam Hari
Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, pengamanan PPK ini dilakukan secara bergiliran oleh para petugas dengan sistem piket setiap 12 jam sekali.
“Kami lakukan pergantian setiap 12 jam, untuk memaksimalkan tugas pengamanan PPK ini. Pergantian rutin dilakukan pada pukul 08.00 dan pukul 20.00,” terangnya. (hum)
Editor : Redaksi