Seputarperak.com- Himbauan waspada 3C (Curat, Curas dan Curanmor) terus disampaikan Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada masyarakat mengingat situasi pemukiman yang sepi karena banyak warga masih mudik ke kampung halaman.
Salah satunya seperti yang disampaikan Aiptu Mulyadi Herwoyo, Babinkamtibmas Morokrembangan, Polsek Krembangan, saat menemui warga RT 08 RW 09 Tambak Asri, Sabtu malam, 8 Juni 2019.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Warga dihimbau untuk berhati-hati dan waspada terhadap orang yang tidak dikenal, yang masuk ke lingkungan mereka.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Selain itu warga juga dihimbau aktif mengawasi rumah-rumah tetangga yang kosong, karena hal ini berpotensi menjadi sasaran pelaku pencurian.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, himbauan waspada 3C ini terus disampaikan para Babinkamtibmas kepada warga di lingkungan masing-masing.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Kami juga aktif mengajak warga untuk menghidupkan siskamling, untuk mengantisipasi kejahatan di malam hari,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi