Babinkamtibmas Dupak Sambang Toga, Sampaikan Himbauan Waspada Hoax

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Himbauan waspada hoax disampaikan Bripka Busaryanto, Babinkamtibmas Dupak, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada KH Moch Yamin, tokoh agama (toga), Muhammadiyah Dupak.

Dalam kunjungannya, Jumat pagi, 21 Juni 2019, Bripka Busaryanto menyampaikan kepada KH Moch Yamin, agar waspada dengan maraknya berita bermuatan SARA (Suku, Agama, Ras dan Adat) di media sosial.

Baca Juga: Babinkamtibmas Bulak Gelar Selasa Sambas, Sosialisasikan Pencegahan Virus Corona

Hal ini dikarenakan banyak beredar berita bohong alias hoax yang sengaja dibuat untuk memecah belah kerukunan di masyarakat.

Baca Juga: Babinkamtibmas Nyamplungan Titip Pesan Anti Paham Radikal

Selain itu Bripka Busaryanto juga mengajak KH Moch Yamin untuk ikut menjaga kerukunan warga di lingkungannya demi terwujudnya situasi yang aman dan kondusif.

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, himbauan waspada hoax ini terus disampaikan para Babinkamtibmas setiap kali melakukan sambang ke lingkungan masing-masing.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Barat Ingatkan Warga Agar Tidak Terpengaruh Paham Radikal

“Himbauan ini merupakan bagian dari upaya kami menciptakan situasi yang aman dan kondusif di masyarakat,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal