Seputarperak.com- Sosialisasi lomba pos kamling disampaikan Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada pihak Kelurahan Tambak Sarioso, Senin siang, 24 Juni 2019.
Saat itu Ipda Eko menyampaikan agar pihak kelurahan menyosialisasikan kepada para pengurus RT dan RW di lingkungannya, untuk ikut dalam lomba ini.
Kegiatan lomba pos kamling ini diadakan oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara.
Berbagai hadiah menarik telah disiapkan dan dapat diboyong oleh RT dan RW yang berhasil menjadi juara.
Adapun pendaftaran dapat dilakukan melalui para Babinkamtibmas atau langsung datang ke Polsek Asemrowo.
Diungkapkan Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, selain lomba pos kamling ada beberapa lomba lainnya yang diadakan oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara atau Hari Jadi Polri.
Baca Juga: Polsek Semampir Bareng Koramil & Satpol PP Jaring Pengguna Jalan Tanpa Masker
“Kami berharap para pengurus kampung di wilayah hukum Polsek Asemrowo ini ikut serta dalam lomba pos kamling. Oleh karena itulah sosialisasi terus kami lakukan lewat kelurahan-kelurahan,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi