Polsek Asemrowo Lakukan Pengamanan Kebaktian di Rumah Ibadah

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan kebaktian dilakukan Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di rumah ibadah Mess Panen Raya, Jalan Asem Raya, Minggu pagi, 30 Juni 2019.

Kegiatan pengamanan ini dipimpin oleh Ipda Abu Bakar, Panit Lantas Polsek Asemrowo, yang bertindak selaku Padal (perwira pengendali).

Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Saat itu kebaktian dimulai pada pukul 08.00 dihadiri oleh sekitar 30 orang jemaat. Mereka dipimpin Pendeta Bapak Yusak Kamsino.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Para jemaat melaksanakan kebaktian dengan khusyuk di bawah pengawalan personil Polsek Asemrowo. Tidak terjadi hal-hal negatif yang dapat mengganggu kelancaran kegiatan ibadah ini.

Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, pengamanan kebaktian ini dilakukan sebagai wujud pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga: Polsek Asemrowo Gelar Pengamanan Kebaktian Minggu di GKI Siloam & Gereja Mess Panen Raya

“Lewat kegiatan ini kami berupaya mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, yang dapat mengganggu pelaksanaan ibadah,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal