Kapolsek Semampir Pimpin Cangkrukan Senin Militan Bersama Warga Wonosari Lor Baru

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Cangkrukan bersama masyarakat digelar Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Balai RW IV, Jalan Wonosari Lor Baru I Kelurahan Wonokusumo, Senin malam, 15 Juli 2019.

Kegiatan yang dipimpin Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus ini dimulai pada pukul 20.00 yang dihadiri sekitar 60 orang warga setempat.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Cangkrukan Kamtibmas Bersama Warga Kedung Cowek

Saat itu juga hadir Danramil Semampir, Mayor Sumarsono, kepala Kelurahan Wonokusumo Bapak Anri Kurniawan dan Kasi Trantip Kecamatan Semampir Bapak Burhan.

Sementara dari Polsek Semampir juga hadir Kanit Binmas AKP Mulyono dan Babinkamtibmas Wonokusumo Aiptu Hari Kurniawan bersama beberapa personil Unit Intelkam.

Dihadapan warga, termasuk ketua RW 04 Bapak H Khudori, Kapolsek menyampaikan himbauan kamtibmas, terutama menyikapi maraknya jambret.

Baca Juga: Gelar Cangkrukan Senin Militan, Polsek Pabean Cantikan Sosialisasikan SPKT Door To Door

Dia meminta agar ibu-ibu tidak memakai perhiasan yang terlalu berlebihan ketika berada di jalan raya, untuk mencegah aksi kriminalitas tersebut.

Tidak lupa Kapolsek juga menyampaikan program SPKT door to door yang merupakan program peningkatan pelayanan yang dibuat oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Menurut Kompol Aryanto, program ini ditujukan untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus surat laporan kehilangan dokumen seperti KTP, KK, akte kelahiran dan buku nikah.

Baca Juga: Kapolsek Semampir Gelar Cangkrukan Senin Militan Bersama Warga Bulak Rukem

“Dengan adanya program ini masyarakat tidak perlu mendatangi Polsek Semampir. Cukup menelepon ke nomor 081918600000 dan petugas operator SPKT door to door akan datang ke rumah untuk membuatkan surat laporan yang diperlukan,” terangnya.

Tidak lupa Kompol Aryanto juga menyampaikan bahwa layanan ini sama sekali tidak dipungut biaya alias gratis. Bahkan petugas operator SPKT door to door juga akan membawa printer portable sendiri beserta kertas dan stempel resmi Polres Pelabuhan Tanjung Perak agar bisa mencetak langsung surat laporan kehilangan dokumen itu. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal