Babinkamtibmas Bongkaran Sampaikan Waspada 3C Kepada Karyawati Pertokoan

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Pesan waspada 3C (Curat, Curas dan Curanmor) disampaikan Aiptu Made Suarthana, Babinkamtibmas Bongkaran, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada para karyawati toko di Pengampon Square, Jalan Semut Baru, Jumat pagi, 2 Agustus 2019.

Para karyawati yang sedang duduk-duduk menunggu toko buka tersebut diminta untuk tidak menggunakan perhiasan yang terlalu berlebihan saat berada di luar rumah.

Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Patroli Malam di Mini Market, Sampaikan Pesan Keamanan

Mereka juga dihimbau agar tidak mudah percaya dengan orang-orang yang baru dikenal, supaya tidak menjadi sasaran gendam dan penipuan.

Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Patroli Mini Market, Titip Pesan Waspada Pencurian & Uang Palsu

Selain itu Aiptu Made juga mengingatkan agar para karyawati saling menjaga kerukunan, karena dengan demikian mereka bisa bersatu jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, pesan waspada 3C ini rajin disampaikan kepada masyarakat melalui para Babinkamtibmas.

Baca Juga: Patroli Perbankan, Babinkamtibmas Perak Utara Sampaikan Pesan Keamanan & Protokol Kesehatan

“Pesan ini merupakan bagian dari upaya kami dalam menjaga keamanan wilayah. Hal ini rajin disampaikan para Babinkamtibmas setiap kali melakukan kunjungan ke lingkungan masing-masing,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal