Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan personil Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak di mini market Alfamidi, Jalan Perak Barat, Jumat sore, 2 Agustus 2019, dalam rangka patroli rutin.
Saat itu selain melakukan pemantauan, personil Satsabhara juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada pekerja dan petugas parkir setempat.
Baca Juga: Anggota Satsabhara Polres Tanjung Perak Bagikan Masker Gratis Kepada Pengunjung Pelabuhan GSN
Mereka dihimbau agar selalu waspada terhadap kemungkinan terjadinya aksi kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).
Baca Juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Perbankan, Antisipasi Kriminalitas 3C
Khusus petugas parkir juga dihimbau agar selalu memberikan karcis kepada pemilik kendaraan yang dapat dijadikan bukti saat kendaraan tersebut diambil guna mencegah aksi Curanmor.
Menurut Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, mini market merupakan salah satu tempat yang rawan menjadi sasaran aksi kriminalitas.
Baca Juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Bareng Sekuriti Pelindo di Pasar Ujung, Sampaikan Pesan 3M
“Karena itulah kami rutin melakukan patroli di semua mini market yang ada di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi