Seputarperak.com- Himbauan kamtibmas disampaikan Aiptu Made Suarthana, Babinkamtibmas Bongkaran, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada pengunjung warung di Jalan Stasiun Kota.
Dalam kunjungannya, Senin pagi, 5 Agustus 2019, Aiptu Made menyampaikan kepada para pengunjung warung, untuk berhati-hati memarkir sepeda motornya, jangan sampai menjadi sasaran aksi Curanmor.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Selain itu dia juga menyampaikan para pengunjung warung, untuk senantiasa tertib berlalu lintas demi keselamatan diri sendiri dan orang-orang yang ada di sekitarnya.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Tidak hanya itu. Kepada para pengunjung warung, Aiptu Made juga berpesan agar tidak coba-coba mengkonsumsi narkoba, karena selain berbahaya bagi kesehatan, juga dapat menyeret mereka ke dalam penjara.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, himbauan kamtibmas rajin disampaikan kepada masyarakat, sebagai upaya untuk menekan maraknya aksi kriminalitas.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Himbauan ini rajin disampaikan para Babinkamtibmas setiap kali melakukan kunjungan ke lingkungan masing-masing,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi