Cegah Curanmor, Warga Diminta Pasang Gembok Pada Sepeda Motor

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Maraknya kasus Curanmor belakangan ini disikapi Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak dengan rajin menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga di kampung-kampung.

Salah satunya seperti yang dilakukan Aiptu Puji Sugiarto, Babinkamtibmas Kedung Cowek, Polsek Kenjeran saat menemui Ibu Sulastri, warga RW 02, Senin pagi, 5 Agustus 2019.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Dalam kunjungannya itu, Ibu Sulastri yang biasa memarkir sepeda motor di luar rumah, dihimbau untuk memasang pengaman tambahan berupa gembok pada bagian roda depan agar sepeda motornya terhindar dari aksi Curanmor.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Selain itu Ibu Sulastri juga diminta mewaspadai setiap orang yang tidak dikenal dan tidak segan menegur jika dirasa ada hal-hal yang mencurigakan.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, himbauan atau pesan kamtibmas ini rajin dilakukan para Babinkamtibmas kepada masyarakat di lingkungan masing-masing.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Kami berharap melalui himbauan ini dapat menekan maraknya aksi Curanmor di wilayah hukum Polsek Kenjeran,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal