Polres Tanjung Perak Hadiri Rapat Pencegahan Penyebaran Virus Corona Lewat Kapal Asing

seputarperak.com

Seputarperak.com- Untuk mencegah penyebaran virus Corona melalui turis asing penumpang kapal pesiar, rencana pengamanan ekstra dibahas di kantor Syahbandar Klas Utama Tanjung Perak, Rabu pagi, 4 Maret 2020.

Kegiatan ini dibahas dalam rapat yang dipimpin Kepala Syahbandar Tanjung Perak  M Tohir, Kepala Divisi Navigasi Surabaya Ir Gunung Hutapea, Dirpolairud Polda Jatim Kombes Pol Arnapi dan Kadishub Jatim Bapak Suyono.

Baca juga: Polsek Kenjeran Bagikan Masker Gratis di Pasar Surya Jalan Nambangan

Turut hadir sebagai peserta rapat yakni Kompol Yulianto Kabag Ops Polres Pelabuhan Tanjung Perak mewakili Wakapolres Kompol Ahmad Faisol Amir, S.I.K, M.Si.

Selain itu juga hadir kepala dinas KKP Surabaya Dr Muhammad Budi Hidayat M.Kes, Mayor Slamet Kasdim Surabaya Utara, perwakilan Pelindo III, perwakilan Otoritas Pelabuhan Tanjung Perak, anggota Dishub Jatim, anggota Divisi Navigasi, Rumah Sakit PHC dan beberapa lainnya.

Stategi pengamanan dibahas, terutama pada kedatangan kapal pesiar Viking Sun beberapa hari mendatang di Pelabuhan Gapura Surya Nusantara.

Adapun yang dibahas dalam rapat tersebut yakni kesiagaan petugas untuk melakukan pemeriksaan dan clearence kapal asing yang akan dilakukan di Karang Jamuang, sebelum masuk ke lokasi pelabuhan.

Baca juga: Urkes Polres Tanjung Perak Laksanakan Kegiatan Rutin Fogging Disinfektan Untuk Cegah Penyebaran Covid-19 di Mapolres

Saat itu juga disampaikan data sebanyak 115 kapal asing tercatat memasuki kawasan Pelabuhan Tanjung Perak sepanjang Bulan Pebruari 2020.

Sejauh itu telah dilakukan upaya-upaya sterilisasi dari kemungkinan virus Corona, termasuk dengan cara melakukan penyemprotan disinfectan.

Selanjutnya dilakukan terma scanner dan pemberian masker di Karang Jamuang yang telah menjadi zona karantina.

Dan jika nantinya ada penumpang kapal asing yang terdeteksi terjangkit virus Corona, akan dibawa ke Rumah Sakit dr. Soetomo Surabaya untuk diberikan penanganan lebih lanjut.

Baca juga: Libatkan Sosok Gajah Mada dan Tribuana Tunggadewi, Polresta Mojokerto Sosialisasikan Prokes

Dijadwalkan tanggal 12 Maret 200 akan sandar kapal pesiar Colombus dengan jumlah penumpang kurang lebih sebanyak 1000 orang. 

Menurut Wakapolres saat ditemui wartawan, kehadiran perwakilan Polres Pelabuhan Tanjung Perak di acara tersebut karena merupakan bagian dari pengamanan wilayah pelabuhan.

“Kami akan ikut terlibat dalam pengamanan penyebaran virus Corona melalui turis asing penumpang kapal pesiar. Karena itulah dalam rapat ini kami ikut dilibatkan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru