Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Upacara Virtual HUT Bhayangkara Ke-74

seputarperak.com

Seputarperak.com- Upacara peringatan Hari Bhayangkara Ke 74 digelar Polres Pelabuhan Tanjung Perak di aula Rupatama Sanika Satyawada, Rabu, 1 Juli 2020.

Berbeda dari biasanya, kegiatan upacara ini dilakukan secara virtual yang terhubung dengan Istana Negara dan dipimpin oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya

Waktu pelaksanaan upacara juga disesuaikan dengan waktu pelaksanaan upacara di Istana Negara, yaitu dimulai pada pukul 08.00.

Jumlah peserta upacara di Polres Pelabuhan Tanjung Perak ini juga dibatasi beberapa orang saja.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan

Masing-masing adalah Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH, Wakapolres Kompol Ahmad Faisol Amir, S.I.K, M.Si, Dandim 0830/ Surabaya Utara Kolonel Inf Sriyono, Kasdam 0831/ Surabaya Timur Mayor Inf Sumarji dan para pejabat utama (PJU) Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Kegiatan upacara ini mengikuti seluruh rangkaian upacara yang digelar di Istana Negara. Mulai diawali dengan laporan perwira upacara, salam kebangsaan, mengheningkan cipta, pengucapan Tri Brata, Penganugerahan Tanda Kehormatan, Pembacaan Keputusan Presiden, Salam Kebangsaan dan penutup.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan

Diterangkan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak pelaksanaan upacara virtual ini digelar dan dibatasi pesertanya, karena masa Pandemi Covid-19.

“Semua peserta upacara juga menggunakan masker dan menjaga jarak sesuai protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru