Hasil Patroli Skala Besar Polsek Krembangan, Dapat 4 Laki-laki & 2 Perempuan Mabuk Bareng

seputarperak.com

Seputarperak.com- Patroli skala besar yang dilakukan Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Sabtu malam, 12 Januari 2019 berhasil mendapati 6 orang laki dan perempuan yang sedang mengadakan pesta minuman keras (miras).

Baca juga: Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar Diikuti Operasi Jam Malam

Patroli ini dilaksanakan oleh gabungan piket fungsi, dengan jumlah personil sebanyak 12 orang, yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH.

Kegiatan ini dimulai dari pukul 22.30, yang diawali dari Jalan Kalianak dilanjutkan ke Jalan Gadukan dan kemudian diteruskan di Bozem belakang Hotel Antariksa.

Selanjutnya para personil yang menggunakan kendaraan dinas menuju ke Jalan Gresik, Jalan Perak Barat, Jalan Demak, Jalan Dupak, Jalan Gadukan Pintu Air, Jalan Tambak Asri dan terakir kembali ke Jalan Kalianak.

Adapun sasaran dalam patroli skala besar ini yaitu, narkoba, senjata tajam, bahan peledak, miras dan balap motor liar.

Baca juga: Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar Ciptakan Rasa Aman Masyarakat

Menurut Kompol Esti, enam orang yang diamankan, masing-masing kedapatan sedang berpesta miras di Jalan Bozem belakang Hotel Antariksa.

“Mereka kami amankan saat sedang asyik berpesta miras jenis cukrik dicampur bir bintang,” ungkapnya.

Keenam orang tersebut masing-masing berinisial SR (20), BR (19), ARA (21), SAN (17), IS (17) dan TI (16).

Baca juga: Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar Antisipasi Kerawanan & Operasi Jam Malam

“Ada dua perempuan dari enam orang yang kami amankan itu. Masing-masing beriinisial IS dan TI. Lima diantaranya beralamat di Jalan Tambak Asri. Hanya satu, yakni TI yang beralamat di Sukomanunggal,” ujar Esti.

Adapun barang bukti yang disita yakni satu botol air mineral satu liter berisi miras jenis bir bintang 200 ml dan satu botol air mineral ukuran 600 ml berisi sisa miras yang sudah dicapur atau diplos dengan kurang lebih ukuran 100 ml.

“Saat ini enam orang tersebut telah kami amankan. Selajutnya kami akan panggil orangtua mereka bersama tokoh masyarakat untuk kami serahkan, supaya mereka dididik menjadi anak yang lebih baik lagi,” terang Esti. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru