Seputarperak.com- Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar Cangkrukan Ramadhan bersama warga di Masjid Walisongo, Kelurahan Tanah Kali (Takal) Kedinding, Selasa sore, 14 Mei 2019.
Acara rutin yang dipimpin Ipda Dwi Raharjo, Panit Binmas Polsek Kenjeran ini dilaksanakan pukul 16.30 dan dihadiri sekitar 25 orang jamaah masjid.
Baca juga: Polsek Asemrowo Sampaikan Pesan Waspada Hoax & 3C di Cangkrukan Ramadhan
Saat itu kepada para jamaah yang mayoritas warga setempat, Ipda Dwi menyampaikan beberapa pesan kamtibmas.
Termasuk menghimbau agar warga lebih berhati-hati menjaga keamanan barang-barang berharganya serta tidak keluar malam tanpa ada kepentingan yang mendesak demi keamanan mereka.
Himbauan ini disampaikan sebagai langkah pencegahan, mengingat pengalaman tahun-tahun sebelumnya, dimana biasanya tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor) mengalami peningkatan setiap Bulan Ramadhan.
Baca juga: Gelar Cangkrukan Ramadhan, Polsek Pabean Cantikan Sosialisasi SPKT Door To Door
Saat itu kepada warga juga disampaikan pesan untuk mewaspadai berita-berita negatif di media sosial. Mereka dihimbau tidak mudah percaya mengingat maraknya berita bohong alias hoax yang sengaja dibuat untuk mengacaukan masyarakat.
Selain itu kepada warga Ipda Dwi juga menyampaikan adanya program SPKT door to door yang dibuat Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus laporan kehilangan dokumen seperti KTP, KK, akte kelahiran dan buku tabungan.
Dengan adanya program ini, masyarakat tidak perlu lagi repot harus ke Polsek atau ke Polres, tapi cukup menghubungi layanan SPKT door to door di nomor 081918600000 dan petugas akan langsung datang sendiri ke rumah.
Baca juga: Kanit Reskrim Polsek Krembangan Sampaikan Pesan Waspada 3C di Acara Cangkrukan
“Tidak hanya di rumah. Dimanapun warga berada, petugas bisa datang sesuai permintaan. Termasuk di kantor, di mall ataupun di pasar. Dan yang perlu diingat, layanan ini sama sekali tidak dipungut biaya alias gratis,” jelasnya.
Terakhir Ipda Dwi membagi-bagikan takjil gratis kepada warga untuk berbuka puasa, sekaligus sebagai tanda ditutupnya acara cangkrukan ini. (hum)
Editor : Redaksi