Cegah Tawuran Pelajar, Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar patroli skala besar bersama instansi samping, Sabtu malam, 2 Nopember 2019.

Patroli yang berlangsung mulai pukul 21.00 ini dipimpin Kasat Lantas AKP Ayip Rizal, SE yang diikuti gabungan personil lintas satuan Polres sebanyak 48 orang, 3 anggota TNI AD, 15 anggota Linmas dan 15 anggota Satpol PP.

Baca Juga: Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar Diikuti Operasi Jam Malam

Kegiatan ini diawali dengan apel persiapan di Mapolres, kemudian mulai bergerak menuju Taman Barunawati untuk memantau situasi keamanan di sekitar lokasi.

Sampai disini, ikut bergabung Kasat Reskrim AKP Dimas Ferry bersama beberapa personilnya, yang selanjutnya menuju kawasan Suramadu.

Baca Juga: Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar Ciptakan Rasa Aman Masyarakat

Dalam patroli ini seluruh personil melaksanakan apel kembali di terowongan bawah Jembatan Suramadu dan disusul melaksanakan kegiatan razia kendaraan bermotor.

Saat itu semua sepeda motor yang melintas dihentikan dan dilakukan pemeriksaan surat-surat (SIM dan STNK) serta penindakan terhadap pengendara yang tidak menggunakan helm.

Selain itu juga dilakukan pengecekan pada pengendara yang dicurigai membawa barang-barang terlarang seperti narkoba, senjata tajam, senjata api dan bahan peledak. Termasuk memberikan sanksi tilang kepada pengendara yang menggunakan knalpot bronk.  

Baca Juga: Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar Antisipasi Kerawanan & Operasi Jam Malam

Menurut AKP Ayip, kegiatan ini dilakukan untuk menciptakan kondusifitas di wilayahnya.

“Tugas ini untuk mengantisipasi kriminalitas dan balap liar. Termasuk juga untuk mencegah tawuran geng pelajar,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal