Polsek Krembangan Gelar Penanaman Pohon Memperingati Hari Lingkungan Hidup

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Memperingati Hari Lingkungan Hidup Nasional, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan kegiatan penanaman pohon di depan Mapolsek, Jumat pagi, 10 Januari 2020.

Kegiatan penanaman pohon bertajuk ‘Polri Peduli Penghijauan Selamatkan Bumi Kita’ ini dipimpin langsung Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH yang diikuti oleh seluruh personil.

Baca Juga: Polres Tanjung Perak Gelar Penanaman 1.200 Bibit Pohon & Pemberian Santunan Ke Anak Yatim

Puluhan pohon dijajar rapi di depan Mapolsek Jalan Kalianak, yang dimulai pada pukul 06.00.

Baca Juga: Peringati Hari Lingkungan Hidup, Polsek Semampir Gelar Penanaman Pohon Dibantu Warga

Penanaman pohon ini juga untuk memperingati Hari Sejuta Pohon Sedunia, yang mana diharapkan dapat mengurangi resiko terjadinya bencana longsor.

Menurut Kompol Esti penanaman pohon ini dilakukan sekaligus untuk mewujudkan perintah Kapolri, Jenderal Idham Aziz, menyikapi bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi di sejumlah wilayah di Indonesia.

Baca Juga: Peduli Penghijauan, Polsek Pabean Cantikan Lakukan Penanaman Pohon

“Tujuannya jangka panjang, agar saat terjadi hujan deras keberadaan pohon-pohon yang banyak ini dapat menekan resiko longsor,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal