Razia Multi Sasaran di Club Malam Marine Entertainment Berlangsung Lancar

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Dalam rangka cipta kondisi, Polres Pelabuhan Tanjung Perak mengadakan razia multi sasaran di tempat hiburan malam Club Marine Entertainment di Jalan Perak Timur.

Kegiatan yang berlangsung Sabtu malam, 28 Juli 2018 ini dipimpin oleh Kabag Ops Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Soegeng Prajitno.

Baca Juga: Polsek Asemrowo Gelar Razia Pemberlakuan Jam Malam di Warkop-Warkop

Sebelum berangkat, puluhan personil gabungan dari semua satuan ini mengikuti kegiatan apel cipta kondisi di lapangan Mapolres.

Baca Juga: Polsek Krembangan Bersama Koramil Lakukan Razia Jam Malam di Warkop-Warkop

Saat tiba di Club Marine Entertainmet, para personil langsung melakukan pemeriksaan terhadap para pengunjung. Mereka diminta menunjukkan KTP dan diperiksa barang-barang bawaannya.

Menurut Kompol Soegeng Prajitno, sasaran dalam razia cipta kondisi ini diantaranya adalah narkoba, senjata tajam, bahan peledak dan lain sebagainya.

Baca Juga: Polsek Krembangan Gelar Razia Protokol Kesehatan Dalam Pelaksanaan PPKM di Warung-Warung

“Tujuan diadakannya razia ini adalah untuk menciptakan kondusifitas. Operasi berlangsung lancar dan aman. Tidak ditemukan barang-barang terlarang atau barang-barang berbahaya yang dibawa para pengunjung,” kata Soegeng. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal