Kapolres Tanjung Perak Pimpin Sosialisasi Pengawasan & Pengelolaan Dana Desa

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH memimpin acara sosialisasi pengawasan dan pengelolaan dana desa yang digelar di Hotel Pesona, Jalan Benteng, Selasa pagi, 3 Maret 2020.

Kegiatan ini dihadiri Ibu Najmatuzzahrah, MBA, MH selaku Kepala Sub Auditorat Investigasi Keuangan Daerah I BPK RI yang bertindak selaku nara sumber.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya

Acara ini diikuti para pejabat utama (PJU) Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kapolsek jajaran, Penyidik Reskrim Polres dan Polsek jajaran serta para Babinkamtibmas dan anggota Satbinmas.

Pelaksanaan kegiatan yang dimulai pukul 09.30 ini diawali dengan penjelasan dan sambutan oleh Kapolres terkait dana desa.

Menurut Kapolres, tujuan dari sosialisasi ini agar para personil mengetahui dan ikut mengawal dana desa yang sangat besar nilainya, supaya tepat guna.

“Tahun ini Kota Surabaya akan melangsungkan Pilwali dan kita juga mendapat dana hibah dari Pemkot Surabaya terkait pengamanan Pilwali. Semoga dalam pemeriksaan BPK terkait dana hibah Pilwali kita tidak terdapat temuan temuan negatif,” ujarnya.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan

Berikutnya disusul dengan penjelasan oleh Ibu Najmatuzzahrah terkait tugas BPK untuk mengawasi lalu lintas keuangan pemerintah. Termasuk di Pemda-Pemda. Baik tingkat I dan tingkat II.

Dia menyampaikan bahwa untuk percepatan pembangunan, anggaran yang digunakan berasal dari berbagai aliran keuangan, baik dari APBN, APBD dan APBDes atau yang disebut dana desa.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan

Karena merupakan bagian dari keuangan negara, maka semua diperlukan pertanggungjawaban.

“Penggunaan alokasi dana desa sesuai peraturan yang dikeluarkan oleh peraturan bupati dan peraturan walikota. Namun dengan catatan harus ada pembukuan yang jelas,” ujarnya.

Sosialisasi berlangsung hingga pukul 11.30 yang diteruskan dengan ramah tamah dan makan siang bersama. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal