Seputarperak.com- Himbauan keselamatan berkendara di musim hujan disampaikan Aiptu Made Suarthana, Babinkamtibmas Bongkaran, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada driver ojek online yang ditemui di Jalan Karet, Jumat siang, 6 Maret 2020.
Saat itu driver ojek online dihimbau untuk selalu berhati-hati ketika mengendarai sepeda motor ketika hujan.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Hal ini dikarenakan jalanan aspal yang licin akibat air hujan dapat menyebabkan roda selip hingga terjadi kecelakaan.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Selain itu driver ojek online juga dihimbau agar tidak berteduh di bawah pohon besar ketika turun hujan, karena banyak pohon yang tumbang dan sangat membahayakan keselamatan.
Diterangkan Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Mellysa Amalia, SH, S.I.K, himbauan keselamatan berkendara ini rajin disampaikan para Babinkamtibmas, terutama kepada masyarakat yang berprofesi sebagai driver dan sopir.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Melalui himbauan ini kami beruaha mencegah agar tidak terjad kecelakaan yang tidak diinginkan,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi