Panit Binmas Polsek Asemrowo Ingatkan Pentingnya Social Distancing

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Himbauan jaga jarak disampaikan Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada warga RW 05 Kelurahan Asemrowo, Senin pagi, 20 April 2020.

Saat itu kepada warga disampaikan agar selalu menjaga jarak atau social distancing, untuk mencegah kemungkinan penularan virus corona.

Baca Juga: Personil Polsek Pabean Cantikan Pantau Protokol Kesehatan di Mall Pasar Atom, Tegur Pengunjung Tanpa Masker

Mereka juga dihimbau agar selalu menggunakan masker setiap kali berada di luar rumah dan tidak melakukan kontak fisik dengan orang lain.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Gelar Pemantauan Prokes di Tempat-Tempat Keramaian

Tidak hanya itu saja. Warga juga dihimbau rajin menjaga kebersihan, termasuk rajin untuk mencuci tangan.

Diterangkan Kapolsek Asemrowo, AKP Hari Kurniawan, himbauan jaga jarak ini rutin disampaikan sebagai upaya menekan penyebaran virus corona di wilayahnya.

Baca Juga: Personil Polsek Semampir Ingatkan Pemilik Depot Untuk Patuh Pelaksanaan PPKM

“Masih banyak masyarakat yang belum memahami pentingnya menjaga jarak atau social distancing. Oleh karena itu himbauan terus kami lakukan,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal