Polsek Kenjeran Bersama Polwan Bagikan Nasi Bungkus Ke Penarik Becak & Sopir Angkot

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak membagikan nasi bungkus gratis kepada para penarik becak dan sopir angkot di sepanjang Jalan H.M Noer, Rabu siang, 22 April 2020.

Kegiatan ini dilakukan personil Polsek Kenjeran bersama anggota Polwan Polres Pelabuhan Tanjung Perak, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang mengalami kemerosotan penghasilan akibat Pandemi Covid-19.

Baca Juga: Kapolsek Semampir Bersama Personil Bagikan Nasi Bungkus Kepada Penarik Becak & PKL di Jalan Karang Tembok

Selain kepada penarik becak dan sopir angkot, puluhan nasi bungkus juga dibagikan kepada para ojek online dan pedagang kaki lima.

Baca Juga: Kapolsek Asemrowo Bersama Anggota Bagikan Ratusan Nasi Bungkus Kepada Warga

Nasi bungkus ini dibuat oleh anggota Polwan di dapur umum Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam pengawasan langsung Kapolres AKBP Ganis Setyaningrum, S.SI, MH.

Diungkapkan Kapolsek Kenjeran, Kompol Esti Setija Oetami, SH, pemberian nasi bungkus ini dilakukan setiap hari di lokasi yang berbeda-beda.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Bersama Ibu-Ibu LPSM Peduli Kelurahan Tambak Wedi Bagikan Ratusan Nasi Bungkus

“Lewat pembagian nasi bungkus ini kami berupaya berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang terdampak Covid-19,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal