Polsek Krembangan Bagikan Nasi Bungkus Untuk Masyarakat Terdampak Pandemi Covid-19

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak membagikan nasi bungkus untuk masyarakat terdampak Pandemi Covid-19 di Jalan Gresik PPI, Rabu sore, 6 Mei 2020.

Pembagian nasi bungkus ini dilakukan beberapa personil, termasuk Iptu Rossa Panit Binmas dan Aiptu Mulyadi Herwoyo, Babinkamtibmas Morokrembangan, Polsek Krembangan.

Baca Juga: Kapolri Minta Strategi Pengendalian Covid-19 di Bali Diperkuat Agar Ekonomi Terus Tumbuh

Ratusan nasi bungkus dibagikan gratis kepada masyarakat, terutama mereka yang ekonominya mengalami kemerosotan akibat Pandemi Covid-19.

Baca Juga: Polsek Semampir Bagikan Bantuan Sembako Untuk Pengendara di Depan Mako

Diantaranya seperti penarik becak, pedagang kaki lima, ojek online, sopir angkot dan pekerja bangunan.

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Nur Suhud, pembagian nasi bungkus ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat kecil ditengah Pandemi Covid-19.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Bagikan Bantuan Beras Kepada Warga RW 01 Kelurahan Krembangan Utara

“Melalui pemberian nasi bungkus ini kami ingin berbagi dengan masyarakat. Apalagi saat ini adalah bulan Ramadhan dimana masyarakat yang beragama Islam sedang berpuasa, sehingga harapan kami nasi bungkus ini dapat digunakan untuk berbuka,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal