Seputarperak.com- Musim kemarau dan angin kencang disinyalir ikut menyumbang tingginya kasus kebakaran akhir-akhir ini. Hal itu membuat Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, merasa perlu untuk memberikan himbauan waspada kebakaran.
Melalui para Babinkamtibmas, Polsek Kenjeran terus memberikan himbauan kepada masyarakat di wilayahnya agar waspada terhadap kebakaran.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Seperti halnya yang terlihat pada Rabu, 8 Agustus 2018 di kawasan Jalan Tanah Merah, Kecamatan Kenjeran.
Saat itu Aiptu Lagiman selaku Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, nampak serius memberikan himbauan kepada pasangan suami istri Bapak Husairi dan Ibu Darwati yang menghuni rumah di Jalan Tanah Merah gang 5.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Kepada pasangan tersebut, Aiptu Lagiman menyampaikan agar tidak sampai lupa mematikan kompor saat ditinggal pergi dan juga memeriksa sambungan listrik secara berkala, supaya tidak terjadi konsleting yang bisa memicu kebakaran.
Menurut Kompol H Sucipto selaku Kapolsek Kenjeran, himbauan waspada kebakaran ini akan terus digalakkan mengingat maraknya kasus kebakaran.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Himbauan waspada kebakaran ini merupakan bagian dari upaya kami menjaga kondusifitas. Jangan sampai masyarakat menjadi resah karena kejadian kebakaran,” tuturnya. (hum)
Editor : Redaksi