Kapolsek Kenjeran Pimpin Rakor Pembentukan Kampung Tangguh

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kapolsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Esti Setija Oetami, SH memimpin rapat koordinasi (rakor) pembentukan Kampung Tangguh Wani Jogo Suroboyo di Balai RW 01 Jalan Kedinding Lor, Rabu malam, 3 Juni 2020.

Ikut mendampingi Kapolsek yakni Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Rakor Serbuan Vaksin di Balai Kota Surabaya

Kegiatan tersebut dihadiri pula oleh sejumlah pejabat Kecamatan Kenjeran. Diantaranya Kasi Pemerintahan dan Kasi Perekonomian.

Turut hadir yakni anggota Satpol PP, ketua LPMK, ketua RW 01 dan para ketua RT di wilayah RW 01.

Baca Juga: Kasat Intelkam Polres Tanjung Perak Bersama Kasat Binmas Hadiri Rakor Terkait Aliran Kepercayaan di Kantor Kejaksaan

Saat itu dihadapan semua yang hadir Kapolsek menyampaikan tentang pentingnya pembentukan Kampung Tangguh Wani Jogo Suroboyo. Diantaranya yaitu untuk mendorong masyarakat agar aktif berperan dalam upaya memutus rantai penyebaran virus corona.

Esti juga menyampaikan tentang kunci mempercepat penanganan Pandemi Covid-19 atau virus corona, yaitu kedisiplinan masyarakat sendiri.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Ikut Rakor Pembahasan Tindak Lanjut Donor Plasma Konvalesen

“Tanpa kedisiplinan, mustahil Pandemi Covid-19 dapat diatasi. Masyarakat harus jadi polisi bagi diri sendiri. Dengan demikian mereka akan disiplin menggunakan masker, disiplin jaga jarak, disiplin jaga kebersihan, termasuk rajin mencuci tangan,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal