Seputarperak.com- Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH mengunjungi lokasi pelaksanaan rapid tes di kantor Kecamatan Kenjeran, Satbu, 6 Juni 2020.
Kegiatan rapid tes ini diselenggarakan oleh Pemkot Surabaya bekerja sama dengan BIN (Badan Intelijen Negara) Jawa Timur.
Baca Juga: Cegah Terjadinya Klaster PTM, Polres Kediri Kota Lakukan PPSS
Saat itu ratusan warga mengantri dengan tertib untuk mendapat giliran dilakukan rapid test oleh petugas medis dan relawan.
Dalam kesempatan itu Kapolres menyampaikan agar warga yang dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 atau virus corona tidak lantas patah semangat.
Dia meyakinkan bahwa seseorang yang terjangkit virus corona dapat disembuhkan asalkan tetap semangat dan mengikuti semua arahan tim medis.
Nantinya dari rapid tes ini, warga yang dinyatakan positif akan dibawa ke hotel yang disediakan khusus untuk menjalani swap tes guna lebih memastikan orang tersebut benar-benar terinfeksi virus corona.
Jika nantinya positif, maka mereka akan dikarantina selama 14 hari di Rumah Sakit Haji, Sukolilo.
Kapolres yang didampingi Kapolsek Kenjeran, Kompol Esti Setija Oetami, SH juga menyampaikan agar warga yang negatif tetap melaksanakan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hati. Termasuk selalu menggunakan masker di luar rumah, jaga jarak dengan orang lain dan rajin menjaga kebersihan, minimal mencuci tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer sesering mungkin.
Usai memantau pelaksanaan rapid tes di Kecamatan Kenjeran, Kapolres melanjutkan memantau pelaksanaan rapid tes di halaman Terminal Wisata Religi Ampel, Kecamatan Semampir.
Baca Juga: Urkes Bag Sumda Polres Tanjung Perak Lakukan Rapid Tes Untuk Tahanan
Seperti sebelumnya, Kapolres juga memberikan semangat kepada warga yang sedang menunggu giliran dilakukan rapid tes.
Menurut Kapolres saat ditemui wartawan, pemberian support atau semangat ini bertujuan agar warga yang menjalani rapid tes merasa tenang dan tidak was-was.
“Semakin cepat ditangani, maka kemungkinan sembuh bagi orang yang terinfeksi virus corona akan semakin besar. Untuk itu saya yakinkan kepada warga agar tidak ragu melakukan rapid tes,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi