Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Ipda Eko Mutaghfirin, Panit Binmas Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Rusun Dupak Bangunrejo, Kamis pagi, 18 Juni 2020.
Kunjungan ini Ipda Eko ini dilakukan untuk memberikan arahan kepada para pengurus RT dan RW Rusun Dupak Bangunrejo, agar menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 kepada warganya.
Saat itu Ipda Eko juga menyampaikan ke pengelola Rusun, agar ikut membantu mengingatkan jika ada warga yang tidak menggunakan masker, untuk segera memakai masker guna mencegah penularan virus corona.
Penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 penting untuk membiasakan masyarakat menghadapi New Normal.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Nur Suhud, himbauan penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 ini terus disampaikan kepada para pengurus kampung. Baik di tingkat RT dan RW, sebagai upaya memutus rantai penyebaran virus corona.
Baca Juga: Polsek Semampir Bareng Koramil & Satpol PP Jaring Pengguna Jalan Tanpa Masker
“Melalui himbauan ini kami berharap akan muncul kedisiplinan di masyarakat. Sehingga mereka akan menjadi terbiasa menghadapi New Normal. Terutama pemakaian masker, jaga jarak dan rajin mencuci tangan,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi