Seputarperak.com- Personil Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak mendampingi kunjungan tim dari Polda Jatim ke Wisata Bahari Sontoh Laut, Kelurahan Tambak Sarioso, Kamis siang, 27 Agustus 2020.
Kunjungan ini dilakukan tim dari Polda Jatim yang dipimpin oleh Kompol I Gede Swastika, Kanit I Subdit II Reskrimum untuk memantau kondisi MCK di tempat tersebut.
Baca Juga: Kanit Binmas Polsek Semampir Sosialisasikan Penerapan PPKM Darurat Ke Takmir Masjid
Rencananya Polda Jatim akan memberikan bantuan untuk renovasi MCK agar nampak lebih baik dan layak.
Saat itu beberapa personil Polsek Asemrowo ikut mendampingi. Diantaranya Iptu Rossa Kanit Binmas dan Babinkamtibmas Tambak Sarioso, Polsek Asemrowo, Aiptu Agus.
Diterangkan Kapolsek Asemrowo, AKP Hari Kurniawan, diharapkan dengan adanya bantuan renovasi MCK dari Polda Jatim, Destinasi Bahari Sontoh Laut akan semakin banyak dikunjungi wisatawan.
Baca Juga: Kanit Binmas Polsek Asemrowo Koordinasi Pengamanan Hari Buruh Dengan Petugas Sekuriti
“Tidak hanya MCK. Ada beberapa fasum yang nantinya akan dilakukan renovasi oleh Polda Jatim,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi