Babinkamtibmas Ampel Sosialisasikan 3M Ke Pengunjung Warung

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Sosialisasi 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak) disiampaikan Aiptu Achmad Faruk, Babinkamtibmas Ampel, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada pengunjung warung di Pasar Kambing, Jalan Nyamplungan.

Dalam kunjungannya, Selasa pagi, 8 September 2020, Aiptu Achmad Faruk menyampaikan kepada para pengunjung warung, agar selalu ingat dan menerapkan 3M.

Baca Juga: Polsek Semampir Sampaikan Himbauan Protokol Kesehatan Kepada Pengunjung Wisata Ampel

Hal ini penting untuk mencegah penyebaran Covid-19 atau virus corona yang sampai saat ini masih menjadi wabah dan mengancam keselamatan masyarakat.

Baca Juga: Sambang Pasar Pegirian, Personil Polsek Semampir Ingatkan Untuk Patuh 3M

Selain itu juga disampaikan agar para pengunjung warung sebisa mungkin menghindari keramaian, apalagi sampai melakukan kontak fisik dengan orang lain.

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, himbauan 3M rajin disampaikan sebagai salah satu upaya untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Babinkamtibmas Krembangan Utara Sampaikan Himbauan 3M Ke Pengunjung Warung

“Dalam setiap kesempatan kami selalu berupaya menyampaikan himbauan 3M kepada warga. Termasuk lewat para Babinkamtibmas,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal