Seputarperak.com- Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH menerima kunjungan tim Ombudsman di ruang kerjanya, Rabu siang, 25 Nopember 2020.
Kedatangan Ombudsman ini dilakukan untuk mengecek sarana dan prasarana dalam rangka penilaian Zona Integritas (ZI) WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih Melayani) yang sedang diperjuangkan oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya
Tim Ombudsman tiba di Mapolres pukul 12.00 dan langsung diterima di ruang kerja Kapolres.
Saat itu ada tiga anggota tim Ombudsman yang datang ke Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak.
Masing-masing yakni Dr Agus Widiyarta, S.Sos, M.Si selaku kepala perwakilan Ombudsman Jatim, Ibu Vice Admira dan Bapak Muslik.
Ikut mendampingi Kapolres saat itu diantaranya Wakapolres Kompol Anggi Saputra Ibrahim, SH, S.I.K, MH dan sejumlah pejabat utama (PJU) Polres.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan
Usai diterima Kapolres, tim Ombudsman berkeliling ke Ruang SPKT yang menjadi tempat pelayanan SPK dan SKCK.
Disini mereka melakukan pengecekan sarana dan prasarana SPKT dan dipastikan sudah sesuai standard.
Selanjutnya dilakukan pengecekan website Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan nomor telepon pengaduan serta menanyakan mekanisme pelaporan lewat telepon.
Dalam kegiatan ini tim Ombudsman juga berkomunikasi dengan petugas SKCK dan para pemohon yang ada di ruang SPKT.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan
Secara umum tim Ombudsman menilai pelayanan publik di SPKT Polres Pelabuhan Tanjung Perak sudah cukup baik.
Setelah dari ruang SPKT dilanjutkan pengecekan di ruang-ruang pelayanan lainnya. Dimana juga disampaikan bahwa semuanya telah memenuhi standard.
Menurut Kapolres kunjungan Ombudsman ini sangat penting bagi tekadnya untuk mencapai predikat ZI WBBM.
“Kami sudah berhasil menyabet WBK tahun lalu. Dan sekarang ini sudah saatnya untuk mendapatkan predikat WBBM. Semoga saja apa yang kami harapkan dapat terwujud,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi